Harga mayoritas kripto utama terpantau menguat pada perdagangan Senin (4/4/2022), di tengah membaiknya sentimen global dari konflik Rusia-Ukraina. Melansir data dari CoinMarketCap pada pukul 09:00 WIB, hanya koin digital (token) berjenis stablecoin yakni Tether dan USD Coin yang melemah tipis pada hari ini. Sedangkan sisanya berhasil menguat. Bitcoin naik cenderung tipis 0,14% ke level harga US$ 45.889,27/koin atau setara dengan Rp 658.969.917/koin (asumsi kurs Rp 14.360/US$)