Harga mayoritas mata uang kripto (cryptocurrency) kembali bergerak melemah pada perdagangan Selasa (31/8/2021) pagi waktu Indonesia, melanjutkan pelemahan yang terbentuk pada Senin (30/8/2021) kemarin.
Berdasarkan data dari CoinMarketCap pukul 09:20 WIB, keenam kripto berkapitalisasi terbesar non-stablecoin mengalami pelemahan pada pagi hari ini.
Bitcoin merosot 3,55% ke level harga US$ 46.914,85/koin atau setara dengan Rp 672.289.801/koin (asumsi kurs hari ini Rp 14.330/US$), ethereum turun tipis 0,08% ke level US4 3.214,07/koin (Rp 46.057.623/koin), cardano ambles 4,84% ke US$ 2,74/koin (Rp 39.264/koin).