Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Amerika Serikat (AS) membatalkan sesi sidang yang direncanakan pada Kamis (4/3/2021). Ini terjadi setelah kepolisian memperingatkan pada Rabu (3/3/2021) bahwa sebuah kelompok milisi merencanakan untuk menyerang gedung kongres, Capitol Hill.
Sebelumnya, gedung ini menjadi sasaran serangan serangan massa pro Donald Trump 6 Januari lalu. Setidaknya ada lima orang meninggal karena serangan tersebut.